Rabu, 25 Juli 2012

Tips Merawat Sepatu Anda



rajaratu.com - ternyata bukan hanya wajah dan tubuh saja yang harus mengalami perawatan tetapi sepatu juga. apalagi khususnya bagi pria sepatu merupakan fashion yang sangatlah vital fungsinya. sepatu juga bisa menjadi kesan pertama dalam berpenampilan,mungkin sebagian pria menganggap tidak begitu penting,namun disitulah tes kesungguhan anda akan kebersihan. nah disini kami coba membantu anda memberikan beberapa cara merawat sepatu kulit. tapi sebelumnya ada beberapa hal yang perlu anda ketahui di bawah ini.
1. bersihkan kotoran sebelum anda semir
ini yang perlu anda ingat jangan pernah menyemir sepatu jika sepatu anda masih ada kotorannya. karena jika tidak kotoran itu akan menyebar ke seluruh permukaan sepatu. sebaiknya pakailah semir sepatu yang khusus untuk bahan kulit,karena pasti akan melindungi sepatu anda yang tentunya sangat sensitif.
2. semir secara rutin
pastikan anda selalu rutin dalam menyemir sepatu dan pastikan pula membersihkannya terlebih dahulu agar hasilnya maksimal. dan tentukan warna semir sesuai dengan warna sepatu anda. lap perlahan dengan lap kering diamkan beberapa menit lalu gunakan semir lalu lap lagi hingga mengkilat.
3. segera dikeringkan jika terkena basah
jangan pernah membiarkan sepatu anda terkena basah terlalu lama jika terkena air,ataupun hujan. segeralah keringkan dengan lap kering atau tissue untuk bagian luar,sedangkan untuk bagian dalam gunakan dengan koran.
4. selalu keringkan kaki anda
jika kaki anda basah itu juga pasti akan membuat kaos kaki anda basah pula,maka jangan memakai sepatu dalam keadaan lembab. jika hal ini terus menerus anda lakukan akan membuat sepatu anda penuh kuman bahkan juga bisa berjamur,selain itu akan timbul bau yang kurang sedap pada sepatu anda.
5. miliki beberapa pasang sepatu
jika bisa sebaiknya anda mempunyai sepatu lebih dari satu,karena jika sepatu itu saja yang dipake maka akan cepat berkerut. jiga bergantian pasti akan lebih awet pula.
6. bersihkan kotoran lumpur ketika kering
hal ini tentu saja sering kita alami bukan,lumpur menempel pada sepatu. ini sangat susah sekali dibersihkan,nah caranya jika sepatu anda berjenis sneakers maka bersihkan noda lumpur ketika sudah kering,karena noda lumpur akan rontok dengan sendirinya. jika tidak maka kotoran akan semakin menyebar kemana-mana.
7. hindari mencuci dengan mesin cuci
jika anada mencuci dengan mesin cuci maka sepatu akan cepat rusak dan juga berkerut,tentunya beberapa dari lem juga akan terlepas. sebaiknya mencuci dengan deterjen dan sabun lalu menggunakan sikat,ini yang penting jangan pernah menggunakan pemutih jika terdapat beberapa variasi warna pada sepatu anda.
8. jauhkan dari sinar matahari langsung
saat anda menjemur tentunya jangan menjemur ditengah-tengah matahari secara langsung. karena sepatu akan cepat rusak dan juga akan cepat pudar warnanya.
9. gunakan baking soda untuk penghilang bau
baking soda bisa anda taburkan pada bagian dalam sepatu pada malam hari. lalu bersihkan taburan itu pada pagi harinya.
10. simpan dengan baik dan rapi
sediangkan tempat khusus untuk sepatu anda,rak sepatu misalnya jika sudah selesai digunakan kembalikan ke tempat asalnya. jika anda jarang menggunakan sepatu tersebut sebaiknya taruhlah pada box atau kardus.
itu tadi beberapa cara merawat sepatu kulit,semoga bermanfaat bagi para pembaca semuanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini